CINTA ITU DARI HULU TURUN KE HILIR
Dalam cinta tidak ada pelaku kejahatan. Karena bagi pihak yang terlibat di dalamnya berhak untuk menyukai atau tidak, dan bagi satu pihak lain berhak untuk menerima atau menolak. Jika merasa tersakiti atau menjadi menyakiti makhluk lain karenanya, maka bersabar dan segeralah sadar!! Mungkin karena salahsatu dari pelakunya yang baru mengenal cinta separuhnya. Cinta yang hanya dikira tumbuh sebatas diantara makhluk. Padahal kedua makhluk itu sama-sama lemah, rapuh dan miskin pengetahuan. Seolah-olah, dua insan yang malang itu seperti dua ember remuk yang berusaha saling mengisi satu sama l ain , yang ternyata tak kunjung terisi penuh terlebih saling memuaskan . Hal itu terjadi karena telah memutus diri dari mata air ilaahi , yang maha kuat dan yang paling dahulu memberikan cinta. Sehingga mereka tidak memiliki tambalan sebagai perekat atau penutup kekurangan dan kekoson...